Muallimin Online,
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Madrasah Muallimin Muallimat 6 Tahun Bahrul Ulum untuk tahun pelajaran 2019/2020 hanya dibuka 1 (satu) gelombang. Demikian salah satu keputusan dalam Rapat Penyusunan Agenda Akhir Tahun Pelajaran 2018/2019, pada Sabtu (19/01).
Hal ini tentu berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana PPDB Madrasah Muallimin Muallimat Bahrul Ulum dibuka 2 (dua) gelombang. Gelombang I dan Gelombang II.
Alasan yang mengemuka dalam Rapat yang dipimpin langsung Kepala Madrasah, KH Abdul Nashir Fattah, adalah memudahkan bagi Madrasah dalam menyiapkan administrasi dan rencana Kegiatan Belajar Mengajar pada tahun pelajaran baru yang akan datang.
"Karena itu mohon disebarkan informasi ini, agar calon wali murid mengetahui dan tidak terlambat mendaftar," pinta Kiyai Nashir di depan peserta rapat yang terdiri dari pimpinan Madrasah dan staf TU.
Adapun waktu PPDB yang disepakati dalam rapat tersebut adalah:
1. PPDB Online dibuka pada Sabtu, 16 Maret s.d. Jumat, 3 Mei 2019
2. Pengumpulan dokumen bagi pendaftar mulai Sabtu, 4 - 20 Mei 2019
3. Tes masuk pada 25 dan 26 Mei 2019
4. Pengumuman hasil tes pada 28 Mei 2019
Madrasah memohon kepada calon pendaftar untuk melakukan pendataran secara online dan menyiapkan dokumen untuk divalidasi di Madrasah. (ma)