Suatu perjalanan memanglah tidak akan selalu mudah, mesti akan ada rintangan yang akan menghalangi kita, baik itu masalah yang besar maupun masalah yang akan menjadi pewarna dan pemanis dalam suatu perjalanan kita, akan selalu ada kerikil bahkan batu terjal yang akan membuat kita tersandung, seperti itulah perjalanan kita dalam berorganisasi.
Banyak orang yang mengatakan bahwasanya OSIS hanya menjadi suatu wadah maksiat, ajang acari muka atau apalah itu dan bahkan ada yang memiliki statemen OSIS ITU DOSA. Hal inilah yang menjadikan kita sebagai insan OSIS menjadi kurang bersemangat dalam menjalankan tugas mulia ini. Sejujurnya OSIS adalah suatu organisasi di mana kita bisa belajar untuk mengatur suatu kelompok, acara, bahkan kita juga bisa belajar memecahkan masalah secara musyawarah mufakat, terlebih dalam OSIS Mu’allimin Mu’allimat 6 tahun kita benar-benar dituntut untuk menjalankan suatu organisasi secara penuh dan guru hanya berperan 20% pada setiap acaranya, hal inilah yang menjadikan kita untuk berusaha sekuat mungkin menjalankan tugas ini. Andai saja orang-orang yang mempunyai anggapan buruk kepada OSIS dapat menyadari betapa penting dan sulitnya tugas ini.
Kalau saja kita mau meneliti, banyak sekali orang-orang hebat yang awal karirnya dimulai dari organisasi sekolah seperti ini, contohnya Habibburrahman el Shirazy, Ibu Ida Fauziyah, Bapak Saefullah Yusuf dan banyak lagi orang-orang hebat lainnya. Hal inilah yang ingin kita buktikan bersama bahwasanya OSIS tidak bisa dianggap sepele dan tidak berguna.
Tapi bukannya ingin memberikan suatu angan kepada seluruh insan OSIS bahwasanya OSIS memberikan jaminan kita akan menjadi orang sukses, tapi dengan kesungguhan dan tekad yang kuatlah kita dapat menjadi orang yang bermanfaat, menjadi insan yang Khoirun nass anfa’ukum linnass. Jadi mulai dari sini kita harus bisa menata niat kita, yakni benar-benar ingin mengabdi kepada Madrasah. Kalau saja kita mau berfikir lebih efektif lagi, sesungguhnya banyak sekalli manfaat-manfaat yang terdapat dalam ke-organisasian OSIS ini.
Selain itu di dalam OSIS ini kita dapat menggali bakat-bakat terpendam kita mulai dari bakat dalam memimpin, management, bahkan sosialisasi ke orang banyak seperti yang disampaikan oleh Bapak Marsikhan Manshur dalam acara Latpim OSIS Masa Abdi 2012/2013 kemarin bahwasanya suatu kepemimpinan atau jiwa pemimpin itu bukanlah dikarenakan suatu keturunan tapi jiwa pemimpin dapat kita peroleh dengan cara belajar dan dibentuk secara bertahap demi setahap.
Selain itu sistem management pada era-globalisasi ini sangatlah diperlukan untuk melawan zaman yang sudah sangat maju ini, jadi apakah anda masih berfikir kalau OSIS tidak berguna lagi…??? jadi rubahlah statement anda mulai saat ini. Coba bayangkan kalu di Madrasah Mu’allimin Mu’allimat kita tercinta tidak ada OSIS!!! Maka kegiatan kita hanyalah berfokus pada KBM saja. Pasti sangat membosankan, betul ngak….????
Dalam OSIS sesungguhnya banyak sekali ilmu-ilmu yang tidak akan kita dapatkan di bangku sekolah uakni mulai dari ilmu kepemimpinan, ilmu administrasi, kesekretariatan dan ilmu dalam bersosialisasi yang notabene tidak diajarkan dalam KBM di Madrasah Mu’allimin Mu’allimat.
Jadi kita sebagai insan OSIS sudah sepatutnya bersyukur dan berbangga karena kita diberi kesempatan untuk belajar mengkoordinasikan OSIS, terlebih lagi bagi OSIS MMA Masa Abdi 2012/2013 yang dalam kesempatan kali ini sudah masuk satu bulan dalam bertugas supaya tetap bersemangat dan bersatu serta tetap memberikan yang terbaik bagi Madrasah kita tercinta.
Tetap semangatlah kawan! Jalan kita masih panjang, masih banyak waktu untuk berbenah dan menjadi lebih baik lagi dan marilah kita hilangkan ego kita bersama dan kita rajut talipersaudaraan dan kekompakan dalam memajukan Madrasah tercinta kita ini. Ingatlah suatu taman itu terlihat indah bukan karena tanaman yang mahal, akan tetapi dikarenakan cara penataan yang tepat dan perawatan yang baiklah sehingga taman itu terlihat indah dari biasanya.
Semangatlah dan bersatulah demi kesuksesan OSIS Madrasah Mu’allimin Mu’allimat….
(Karya ini kami persembahkan untuk seluruh elemen OSIS baik yang sudah dikatakan semisioner dalam masa jabatan dan OSIS