Muallimin Online,
Pada Selasa (07/02) yang lalu Madrasah Mu'lallimin Muallimat 6 Tahun Bahrul Ulum ikut serta memeriahkan peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama yang bertemakan "Merawat Jagat Membangun Peradaban".
Kegiatan yang dilaksanakan di halaman gedung Madrasah Barat tersebut, diikuti oleh seluruh siswa putri dan para guru.
Kegiatan yang dimulai pukul 07.20 WIB tersebut, diawali dengan sosialisasi Peraturan Madrasah Muallimin Muallimat (MMA), yang dilalukan Mukarromah, Pembina OSIS. Sosialisasi tersebut merupakan kegiatan rutin awal bulan untuk mengingatkan dan menertibkan siswa agar bisa mematuhi yang telah ditetapkan.
Setelah sosialisasi peraturan Madrasah, Peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama dimulai pada pukul 08.00, dan dilanjutkan pembacaan Istighotsah, yang dipimpin Achmad Musyaffa', Wakil bidang kurikulum.
Setelah istighotsah, Wakil Kepala I, H Abdul Rohim Maruf, mewakili Kepala Madrasah memberikan sambutan. Pak Rohim menyampaikan bahwa, diskusi dan menulis itu sangat penting karena dengan hal ini kita dapat melaksanakan salah satu Visi Madrasah yakni Berilmu.
"Diskusi itu sangat penting, dan ketika diskusi kita harus menghargai orang yang sedang berbicara untuk menyampaikan gagasannya, kita harus mendengarkan orang yang sedang berbicara", kata Pak Rohim.
Visi Madrasah harus sering disampaikan dan dikatakan di setiap acara, hal ini guna mengingatkan para siswa untuk terus berperilaku yang menunjang pencapaian Visi Madrasah.
Setelah mendengarkan sambutan dari Wakil Kepala Madrasah, acara dilanjutkan pada agenda yang terakhir, yakni mauidhoh hasanah, yang disampaikan oleh H Khoirul Anam, salah satu guru. Pak Anam memaparkan fadhilah-fadhilah (keutamaaan) menjadi orang NU.
"Menjadi orang NU itu enak, karena kita akan selalu mendapatkan barokah dari para Masyayikh, kita harus selalu NU di mana pun berada, dan jangan sampai keluar dari NU meskipun sudah berkiprah di masyarakat yang minoritas NU", Ucap Pak Khoirul Anam.