Muallimin Online,
Madrasah Muallimin Muallimat melanjutkan penyusunan silabus mata pelajaran. Saat ini penyusunan dilakukan untuk kelas lima. Penyusunan tersebut dilakukan melakukan kegiatan workshop penyusunan silabus, pada Rabu (16/10).
Dalam sambutan pembukaannya, Kepala Madrasah Muallimin Muallimat, H. Moh Abdulloh Rif'an menyampaikan bahwa, saat ini pengalaman mengajar para guru di Madrasah Muallimin Muallimat dalam hitungan waktu sangat bervariasi. Ada guru yang memiliki pengalaman masa mengajar lebih dari 40 tahun. Namun, Madrasah belum bisa mendokumentasikan dengan baik.
"Ada banyak guru yang sudah memiliki pengalaman mengajar yang cukup lama, dengan metode yang bermacam. Namun belum bisa dituliskan, sehingga bisa menjadi catatan yang dimiliki Madrasah", katanya.
Lebih lanjut, dia menyampaikan bahwa, dalam satu tahun ini, dengan fokus memberikan pelayanan kepada siswa, Madrasah terus berupaya untuk memperbaiki beberapa hal. Terutama terkait dengan upaya-upaya menuliskan semua yang telah dipraktekkan di Madrasah.
Workshop penyusunan silabus yang diikuti oleh guru-guru kelas 5 tersebut, berupaya menyusun silabus mata pelajaran kelas 5. Sementara ini, silabus yang telah berhasil disusun mulai kelas 1A, 2A, 3A, 1B, 1B, 3B dan kelas 4. Sedangkan silabus untuk kelas 5 dan kelas 6 belum disusun.
Silabus yang telah disusun, formatnya disesuaikan dengan kondisi di Madrasah Muallimin Muallimat, yang berbeda dengan silabus di Madrasah atau sekolah lain. Jika di beberapa sekolah yang mengikuti pembuatan silabus secara nasional memiliki banyak komponen, maka di Madrasah Muallimin Muallimat komponennya hanya enam.
Komponen silabus yang ditetapkan di Madrasah Muallimin Muallimat dibuat cukup sederhana. Yang penting alur dan logika pencapaian kompetensi bisa dipahami dengan mudah oleh seluruh guru, sehingga mudah dalam menerjemahkan dalam proses pembelajaran.
Komponen dalam silabus di Madrasah Muallimin Muallimat antara lain: Materi, Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, Indikator, Langkah Pembelajaran dan Alokasi Waktu. Komponen ini disesuikan dengan penggunaan kitab atau buku pegangan yang digunakan sebagai sumber pembelajaran.
Proses penyusunan ini akan dilakukan oleh setiap guru atau beberapa guru pengampu mata pelajaran selama satu minggu, dan hasilnya akan dipresentasikan pada Rabu (23/10). (Alba)