Muallimin Online,
Empat hari menjelang pelaksanaan Olimpiade Nahwu Shorof dan Lomba Baca Kitab II Se-Jawa Bali tahun 2019, pada hari ini, Ahad (28/07), Panitia Pelaksana menyelenggarakan pertemuan teknis (technical meeting).
Pertemuan yang diselenggarakan di Aula Pondok Pesantren Bahrul Ulum tersebut, diikuti oleh sekitar 60 orang peserta dari berbagai daerah. Tampak hadir juga Pembina atau Pendamping Panitia, antara lain Ahmad Musyaffak, M.Pd, Mukarromah, S.Ag dan Abdul Adhim, S.PdI.
Ketua Panitia, Kuni Samsahaya, yang didampingi Abidah, Sekretaris Panitia, dalam memimpin technical meeting tersebut membacakan aturan main dalam lomba. "Pertama-tama kami ucapkan terimaksih kepada semua peserta dan official yang sudah hadir di acara technical meeting ini," kata Samsahaya membuka pembicaraan.
Selanjutnya, secara bergantian, Samsahaya dan Abidah menjelaskan satu persatu aturan main dalam lomba. Yang pertama, keduanya menyampaikan penjelasan teknis tentang Olimpiade Nahwu Shorof. Mulai dari materi soal, pelaksanaan dan penilaian. Sedangkan yang kedua, mereka menjelaskan tentang Lomba Baca Kitab. Terkait dengan kitab kuning yang akan dibaca, baik dalam babak penyisihan maupun dalam babak final.
Kegiatan technical meeting, yang dimulai pukul 14.30 WIB, diakhiri dengan pengambilan nomor undian oleh masing-masing peserta.
Sebagaimana yang telah diberitakan bahwa, penyelenggaraan ONS dan Lomba Baca Kitab Kuning sendiri, merupakan yang kedua kalinya. Sekitar 4 tahun yang lalu ONS dan Lomba Baca Kitab juga pernah diselenggarakan oleh Madrasah Muallimin Muallimat. Namun saat ini, ONS hanya untuk peserta putri. Sedangkan pada penyelenggaraan sebelumnya untuk putra. (ma)