Seperti pada ujian-ujian sebelumnya. Menjelang pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) gasal tahun pelajaran 2021-2022 ini, Madrasah kembali menyelenggarakan kegiatan instighotsah dan sosialisasi pelaksanaan PAS.
Kegiatan yang diselenggarakan pada hari ini, Senin (29/11), berlangsung dua sesi, baik di Madrasah Barat (putri), maupun di Madrasah Timur (putra). Kegiatan sesi pertama di Madrasah Barat dilakukan pada pukul 08.00 Wib, dan sesi kedua pukul 10.30 Wib. Sedangkan untuk di Madrasah Timur, sesi pertama tidak terselenggara, sementara sesi kedua pada pukul 11.30 Wib.
Kegiatan istighotsah sesi pertama dipimpin KH Abdul Rozaq Husni, dan sesj kedua dipimpin KH Lukman Hakim Mahfudz. Pelaksanaan istighotsah dipimpin mereka berdua dan pelaksanaan sosialisasi dari ruang operator sound system Madrasah, yang bisa didengarkan dari kelas masing-masing yang berjumlah 70-an ruang kelas.
Pelaksanaan sosialisasi model seperti ini, diselenggarakan Madrasah sejak adanya wabah Covid-19. Pada waktu sebelumnya, kegiatan istighotsah diselenggarakan di Aula Madrasah untuk putri, dan di halaman Madrasah untuk putra.
Menurut KH Lukman Hakim, sebelum memimpin istighotsah, pelaksanaan istighotsah dan sosialisasi seperti ini, semestinya kurang efektif. Karena siswa tidak bisa melihat dan memperhatikan secara langsung. Padahal siswa membutuhkan arahan dan bimbingan secara langsung. Menurutnya, saat ini ada beberapa hal yang harus disampaikan secara langsung dengan tatap muka kepada siswa secara keseluruhan, terutama terkait kedisplinan siswa.
"Jika memungkinkan, sebaiknya pelaksanaan istighotsah dan sosialisasi dilaksanakan seperti dulu. Lebih efektif dalam menyampaikan pesan kepada siswa, terutama terkait dengan kedisiplinan. Kalau tidak bisa sekarang, bisa yang akan datang," pesannya.
Jika dilihat dalam pelaksanaan KBM, memang dibutuhkan untuk kembali menyampaikan pesan dari pimpinan atau masyayikh yang mengajar di Madrasah terkait kedisipan siswa dalam mengikuti pembelajaran. (ma)