Muallimin Online,
Semasa liburan panjang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, yang dimulai sejak Senin (26/04), beberapa siswa masih menyempatkan diri untuk setor hafalan nadham Alfiyah Ibn Malik, dan guru penyimak masih dengan setia menemani siswa untuk menerima setoran.
Seperti yang terjadi pada Kamis (29/04), di gedung Madrasah I (Induk). Beberapa orang guru menunggu siswa yang akan setoran hafalan. Tampak salah seorang guru penyimak, H. Badi'ah Anwar, dengan sabar menyimak dua orang siswi kelas 1B. Sementara guru yang lain sudah menunggu.
Menurut Bu Badi'ah, siswa yang setoran adalah siswa yang belum pulang dari pondok atau siswa yang rumahnya di kampung sekitar pondok. "Ini dua siswa kampung. Rumahnya di Tambakberas", katanya.
Sebagaimana yang tertulisa dalan sistem (aturan) tentang hafalan yang dibuat Madrasah bahwa, siswa kelas 1B, 2B, 3B, 2A dan 3A harus hafal sekian ratus bait nadham Alfiyah Ibn Malik, sebagai syarat mereka bisa mengikuti ujian semester. Baik semester ganjil maupun semester genap.
Bagi siswa yang tidak hafal, maka tidak bisa mrngikuti ujian semester, dan bagi yang tidak mengikuti ujian semester, maka siswa tidak bisa naik kelas.
Sistem hafalan ini terus dijaga di Madrasah Muallimin Muallimat 6 Tahun Bahrul Ulum Tambakberas untuk manjaga kualitas siswa, terutama dalam penguasaan kitab kuning dalam berbagai disiplin ilmu. (ma)