Muallimin Online,
Menjelang pelaksanaan Bakti Sosial (Baksos), siswa Muallimin Bahrul Ulum Menyelenggarakan diskusi pembekalan yang dilaksanakan di Gedung Timur Muallimin, pada Senin (28/05).
Membuka kegiatan pembekalan tersebut, Waka Humasy Madrasah, M. Maksum Chudlori, MPdi, menyampaikan pesan agar semua siswa yang ikut dalam kegiatan Baksos menyiapkan semuanya. “Semua perijinan apakah sudah diselesaikan semuanya? Harus ada surat pemberitahuan kepada masjid atau musholla yang ditempati. Juga kegiatan-kegiatan harus disusun dengan baik. Saya mengingatkan nanti buat lomba yang menunjang pemgkaderan bagi anak disana, misalnya lomba bilal atau adzan, agar selanjutnya bisa melakukannya setelah itu”, pesannya.
Selanjutnya, dalam proses diskusi pembekalan yang diikuti oleh 12 orang siswa tersebut, dilakukan melalui tiga alur. Pertama menjawab siapa kita; kedua tentang konteks/kondisi masyarakat dan; ketiga tentang apa yang akan dilakukan.
Yang pertama berbicara tentang posisi peserta Baksos dan posisi masyarakat. Hal ini agar dalam melakukan kegiatan-kegiatan tidak terjadi bias. Baik bias sebagai santri atau bias yang ada di masyarakat yang mengakibatkan sulitnya melakukan komunikasi dan kerjasama.
Yang kedua mendiskusikan kondisi atau konteks yang terjadi di masyarakat, baik dalam dimensi sosial budaya, politik maupun ekonomi.
Ketiga mendiskusikan apa yang akan dilakukan untuk menjawab persoalan dalam tiga dimensi tersebut, atau di salah satu dimensi, baik sosial budaya, politik, maupun ekonomi.
Diharapkan dari Baksos ini, peserta bisa membuat laporan yang bisa menjadi dokumen pelaksanaan Baksos tahun ini, dan bisa menjadi pelajaran bagi peserta sendiri, maupun peserta untuk tahun-tahun berikutnya.
Sebagaimana yang telah diberitakan sebelumnya bahwa, siswa siswi Madrasah Muallimin Muallimat 6 Tahun Bahrul Ulum akan menyelenggarakan Baksos selama 5 hari yang dimulai pada Senin (03/06). Penyelenggaraan untuk siswa Muallimin di desa Marmoyo kecamatan Kabuh Jombang, dan untuk siswa Muallimat di desa Wonokerto kecamatan Wonosalam Jombang. (ma)