Muallimin Online,
Pada Rabu (12/04) kemarin, adalah hari terakhir kegiatan di desa Wonomerto Kecamatan Wonosalam Jombang bagi Panitia dan Peserta Baksos putri Madrasah Muallimin Muallimat.
Kegiatan Baksos kali ini ditutup dengan rangkaian lomba anak-anak, yakni lomba fashion show, mewarnai, puzzle al-Qur'an, adzan dan hafalan doa.
Kurang lebih 45 peserta lomba merupakan perwakilan setiap TPQ dan Sekolah yang menjadi tempat berkegiatannya Panitia dan Peserta Baksos.
Tidak hanya lomba, pada hari itu juga merupakan hari pembagian penghargaan bagi siswa teraktif di TPQ dan Sekolah yang kami tempati untuk mengajar.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu para peserta untuk lebih semangat lagi dalam mengembangkan bakat yang dimilikinya.
Setelah rangkaian kegiatan selesai, kemudian dilanjutkan dengan buka bersama dan sholat Maghrib berjamaah di masjid setempat.
Kegiatan Baksos tahun ini diikuti siswa Madrasah Muallimin Muallimat, baik putra maupun putri. Untuk putra diselenggarakan di desa Kromong kecamatan Ngusikan Jombang, mulai 09-14 April 2023. Sedangkan untuk putri diselenggarakan di desa Wonomerto kecamatan Wonosalam Jombang, mulai 08-13 April 2023.
Kegiatan Baksos Madrasah Muallimin Muallimat sejak beberapa tahun belakangan, kecuali saat pandemi, dilaksanakan pada liburan bulan Ramadhan.